POPULAR STORIES

Intip Spesifikasi Ducati DesertX Rally Yang Meluncur Di Indonesia

Intip Spesifikasi Ducati DesertX Rally yang Meluncur di Indonesia Ducati DesertX Rally (Foto-foto: Ducati)

KabarOto.com - Ducati Hypermotard 698 Mono terbaru meluncur di Indonesia. DesertX Rally ini, diklaim sebuah karya dalam menciptakan motor jalan raya dan medan offroad paling berat.

Motor ini dirancang untuk menaklukkan segala rintangan di luar jalan raya, DesertX Rally memadukan keunggulan performa dengan kenyamanan untuk pengendara, bagi para petualang sejati.

Dari segi desain, DesertX Rally mengusung ide dari sepeda motor Enduro era 1980-an, yang dirancang oleh tim dari Ducati Centro Stile dengan fokus pada esensi dan ketahanan. Dengan tiga elemen yang mencakup bentuk keseluruhan, Ducati DesertX Rally mengandung makna pada setiap detailnya.

Baca Juga: Ducati Indonesia: Ajak Konsumen Jajal Ducati Desert X dan Multistrada V4 S di Taman Safari

Ducati DesertX Rally menggunakan mesin Testastretta 937 cc dengan katup Desmodromic Testastretta 11° berpendinginan cairan. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal 110 dk pada 9.250 rpm dan torsi maksimum 92 Nm pada 6.500 rpm dalam konfigurasi Euro5.

DesertX Rally juga dilengkapi dengan beragam fitur, termasuk 6 Mode Berkendara yang berfungsi dengan 4 Mode Daya yang dapat mengubah respons mesin sesuai kebutuhan pengendara.

Baca Juga: Spesifikasi dan Galeri Ducati Panigale V4 Bagnaia World Champion Replica

Adapun 2 pengaturan khusus untuk mode Enduro dan Rally yang memberikan kemampuan adaptasi yang optimal, sementara mode lainnya seperti Sport, Touring, Urban, dan Wet memberikan fleksibilitas dalam berbagai kondisi berkendara. Ini spesifikasinya.

DATA SPESIFIKASI DUCATI DESERTX RALLY

Mesin

Ducati Testastretta 11°, L-Twin, katup Desmodromic, 4 katup per silinder, pendingin cairan

Kapasitas

937 cc (57.2 cu in)

Bore x Stroke

94 x 67.5 mm

Rasio Kompresi

13.1:1

Tenaga

110 dk (81 kW) @ 9,250 rpm

Torsi

92 Nm (68lb-ft,9.4kgm) @ 6,500rpm

Injeksi

injeksi elektronik Bosch, throttle body Ø53 mm, ride-by-wire

Exhaust

Stainless steel single muffler, catalytic converter, and 2 lambda probes

Transmisi

Manual 6 percepatan, Ducati Quick Shift up/down

Kopling

Slipper and self-servo wet multiplate clutch, hydraulic control

Sasis

Tubular steel Trellis frame

Suspensi depan

USD KYB Ø 48 mm, closed cartridge, compression and rebound adjustable, Kashima Coating on the outer tubes, DLC treatment on the inner tubes, travel 250 mm

Pelek depan

Jari-jari, 2.15x21 inci

Ban depan

Pirelli Scorpion Rally STR 90/90 - 21

Suspensi belakang

Monosok KYB Ø 46 mm, fully adjustable (high and low speed compression, rebound), remote preload

adjustment, aluminum double-sided swingarm, travel 240 mm

Pelek belakang

Jari-jari, 4x18 inci

Ban belakang

Pirelli Scorpion Rally STR 150/70 R18

Rem depan

Cakram ganda Ø 320 mm, kaliper Brembo monobloc 4-piston, Bosch Cornering ABS

Rem belakang

Cakram tunggal Ø 265 mm, kaliper Brembo 2 piston, Bosch Cornering ABS

Tinggi jok

910 mm (35.8 in), 885 mm (34.8 in) + aksesori low seat

Wheelbase

1.625 mm

Rake/Trail

27,6°/122 mm (4,8 in)

Kapasitas tangki BBM

21 liter

Bobot

211 Kg

Spidometer

Monitor 5 inci TFT color display

Safety

Riding Modes, Power Modes, Engine Brake Control (EBC), Cornering ABS, Ducati Traction Control (DTC), Ducati wheelie control (DWC), Ducati brake light (DBL)

Standard Equipment

Ducati Quick Shift up/down (DQS), Cruise control, full LED lighting system, DRL*, USB power socket, 12V socket, self canceling turn indicators, Öhlins adjustable steering damper